Pelatih tim nasional U-23 Rahmad Darmawan meminta para pemain mewaspadai pergerakkan dua pemain belakang Thailand saat turun di final Sea Games.
Kedua bek tersebut juga sekaligus gelandang serang yang handal.
"Semua pemain Thailand punya skill yang baik tapi ada yang sangat menonjol, yaitu nomor 3 dan nomor 8. Mereka adalah bek kiri dan bek kanan yang selalu men-support serangan," katanya di Hotel Sky Palace, Nay Pyi Taw, Myanmar, tempat para pemain dan pelatih tim nasional menginap, Jumat, 20 Desember 2013.
Rahmad telah bertemu dengan tim high performance unit untuk menganalisis kekuatan dan kelemahan lawan. Hasil analisis menemukan salah satu kekuatan utama Thailand adalah pada kedua sayapnya. "Wings play mereka sangat hidup," kata Rahmad.
Selain itu, Rahmad melanjutkan, Thailand juga bisa membangun serangan dengan sangat cepat dari lini tengah. "Transisi mereka sangat cepat dari bertahan ke menyerang," katanya.
Para pemain Thailand juga hebat dalam tendangan-tendangan set pieces. Rahmad menghitung, dari 9 gol yang dilesakkan Thailand, 4 di antaranya berasal dari set pieces. "Mereka juga kuat dalam penguasaan bola."
Karena itu ia meminta para pemain, terutama pemain belakang tim nasional, tak hanya terfokus pada permainan sayap Thailand, tapi juga mengawasi lini tengah.
"Waktu pertandingan sebelumnya, antisipasi kami mematikan sayap tapi kebobolan dari tengah. Sekarang, semua lini harus bisa mengantisipasi saat mereka melakukan serangan. Tidak hanya fokus ke sayap tapi juga tengah," ujarnya.
Indonesia sebelumnya pernah bertemu Thailand di babak penyisihan grup, saat itu Indonesia dicukur 1-4. Rahmad mengatakan kekalahan itu karena mental para pemain saat itu masih labil. "Akhirnya hasilnya sangat buruk sekali," katanya. sumber tempo.co
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Rahmad Darmawan Minta Waspadai Bek Thailand yang Maju"
Posting Komentar